TULANG DAN PERSEDIAN
JENIS TULANG
- Tulang kompak, kortikal, lamelar : tulang tersusun sebagai lapisan konsentrik disebut lamela. Ditengahnya terdapat kanal haversian dan pembuluh darah. Biasanya ditemukan pada bagian tepi tulang.
- Tulang kanselus,spongy tersusun atas trabekula berdekatan dengan sumsum tulang. Biasa ditemukan pada sisi dalam.
STRUKTUR MELINTANG TULANG PANJANG
• Diaphysis : ditandai oleh adanya rongga medula pada bagian dalamnya
• Epiphysis : terdapat pada ujung tulang
• Metaphysis : ditemukan diantara diaphysis dan epiphysis. Tempat ossifikasi
• Kartilago artikular : kartilago hialin yang membungkus ujung tulang panjang.
• Periosteum : bagian osteogenik dari tepi tulang.
• Endoosteum : bagian dari rongga tulang juga memiliki sifat osteogenik.
TIPE SEL TULANG
A. Osteoblas: merupakan sel pembentuk tl. Ditmkn pd permkn sel tl, fungsinya membtk osteoid dan memproduksi prostaglandin, alkaline phosphatase (mineral tulang). Berperan aktif dlm perbaikan dan remodeling tl dan homeostasis ion calsium dan phosphat dlm darah.
B. Osteosit: bersal dari osteoblas terperangkap dlm matriknya sendiri. Daerah yang ditempati disebut dg lakuna. Fungsinya membtk tl, memelihara matrik dan homeostasis calsium.
• Osteoklas : Sel yg bertanggung jawab meresopsi tl. Sel ini besar, brinti banyak terletak pd permkn tl yg diebut Howship`s lakuna . Sel ini memiliki peran yg sama dengan osteoblas. Osteoklas dewasa melakukan migrasi dan tesebar pada permukaan tulang.
MATRIK TULANG
• Kolagen 85 % - 90 % dari total protein tulang
• Protein non kolagen jumlahnya sedikit tapi sangat penting.
– Fibronektin, osteopanktin sebagai perekat
– Proteoglikan
– Osteokalsin mengandung asam gamma carboxyglutamik. Penting untuk perbaikan tulang
– Protein yang berhubungan dengan pertumbuhan: beta-TGF dan beta-growth factor like insulin.
• Hydroxyapatite (non protein): Merupakan kalsium tulang (kalsium phosphate).
Persendian
• Synarthroses: sendi dengan gerak minimal
- Syndesmoses: tulang yang dihubungkan dengan jaringan fibrous padat spt pd tl kepala
- Synchondroses: tulang yang dihubungkan oleh tulang rawan spt symphysis pubis.
• Diarthroses: sendi gerak.
- Kartilago artikular
- Kapsul sendi
- Membran synovial
Karakter Ossifikasi
• Osteoid (pre-bone): matrik awal disekresikan oleh osteoblas, sebelum proses mineralisasi.
• Tulang woven: osteosit tersebar dan secara acak membentuk tulang. Semua tulang berawal dari tulang woven.
• Ditemukan spikula kemudian menjadi trabekula
• Tulang woven direformasi menjadi tl cortical dan tl spongy.
Pembentukan tulang terjadi dengan dua cara :
Ossifikasi Intramembranus (pd batok kepala):
• Berkembangnya pusat ossifikasi
• Calsifikasi
• Pembentukan trabekula
• Pembentukan periosteum
Ossifikasi endochondralis: (terjadi pada tl panjang)
- Dimulai dari munculnya model tl rawan
- Model tl rawan tumbuh
- Pusat ossifikasi primer berkembang (fetus)
- Rongga medula berkembang
- Pusat ossifikasi sekunder berkembang
- Terbentuk lempeng petumbuhan epiphysiel dan kartilago artikular.
![]() |
Remodeling adalah proses resorpsi tl disertai dg adanya sedikit perubahan btk dapat terjadi selama hidup.
Modeling adalah perubahan btk dan kontur tl pada keadaan sakit maupun pertumbuhan normal.
Istilah abnormalitas pada tulang rangka
• Distropi : Kelainan yg terjadi akibat nutrisi brk.
• Displasia : Pertumbuhan yg abnormal.
• Amelia : Tidak ditemukan satu or kedua tungkai
• Hemimelia : Tidak ditemukannya segmen memanjang tungkai.
• Phocomelia : Mengecilnya tungkai, tangan dan kaki yg melekat langsung pd tubuh.
• Sinostosis : Ukuran dan btk tl sama yg hrs berbeda
• Sindaktili : Menyatunya jari terdekat
• Kiphosis : Tulang belakang melengkung kearah belakang
• Scoliosis : Tulang belakang melengkung ke samping.
• Kiphoscoliosis : Tulang belakang melengkung kearah dorsal.
• Lordosis : Tulang belakang melengkung kearah ventral.
Osteopetrosis
Adalah suatu px osteosklerosis (peningkatan massa tl) yg ditemukan aj, br-br, kuda dan bbp hewan lab lainnya. Terjadi akibat gagalnya osteoklas meresorpsi kartilago, akibat rongga medula penuh o/ kartilago. Tulang menjadi padat (tdk memiliki rongga medula) namun mudah patah.
Osteogenesis imperfekta
Suatu px pada sapi yang menyerang jar tulang, gigi dan tendon. Klinis pd sapi berupa tl mudah fraktur, sendi lemah dan cacad pd gigi. Jaringan tl kekurangan kolagen dan osteonektin.
Penyakit metabolisma pd tulang
Osteoporosis : Suatu istilah untuk menyatakan adanya rasa sakit dan fraktur. Ditandai adanya penurunan massa tl (osteopenia) namun proses mineralisasi tetap berlangsung.
Tanda yg lain :
- Ketebalan kortek tl menurun
- Trabekula menghilang
- Rongga medula menghilang
Ricket dan osteomalacia
Penyakit yang berturut-turut ditemukan pada tl muda dan dewasa. Ricket disebabkan oleh def vit D dan phosphor. Sedangkan osteomalacia (tidak cukupnya calsifikasi tl) terjadi akibat def kalsium.
Fibrous Osteodistrophy
Adalah lesi akibat meningkatnya resorpsi osteoklas dan pergantian jar tl oleh jar fibrous. Secara sekunder dapat diakibatkan oleh hiperparathyroid.
Tanda dari lesi ini :
• Kelemahan dan rasa sakit pd tulang
• Fraktur patologik
• Deformitas
• Pd hewan muda dkelirukan dgn ricket
Ditemukan pd hewan muda yg dietnya rendah kalsium dan phosphornya tinggi
Ciri ciri FO:
1.Tulang mudah patah
2. Permukaan artikularnya kolap
3. Vertebrae dan tl rusuk btknya abnormal
Renal osteodistrophy
• Penyakit yg terjadi akibat gagal ginjal. Anjing adl hewan yg paling umum menderita RO.
• Klinisnya : sakit pada tulang, giginya mudah tanggal., deformitas pd maksila dan mandibula
Pemicu :
- Glomerulus tidak berfungsi
- Ekskresi phosphat terganggu
- Produksi 1,25-Dihydroxyvitamin D tidak memadai
- Acidosis.
Radang Pada Tulang (osteitis)
Dapat disebabkan oleh:
- Bakteri
- Virus
- Jamur
- Protozoa
Ciri : lemah dan kesakitan
Osteomyelitis (peradangan pd rongga medula tulang) seringkali bersifat kronis
• Ciri :
- Nekrosis dan pelenyapan massa tulang.
- Adanya pembentukan tulang baru.
Bakteri masuk ke dalam tulang melalui :
• Fraktur terbuka
• Sinusitis, periodontitis atau otitis media
• Arthritis suppurative
Lesi proliferative (pembentukan tl baru yg berlebihan)
Dapat dijumpai pada :
- Kesembuhan tulang akibat fraktur
- Osteomyelitis kronis
- Degenerasi persendian
Exostosis atau osteopathy mengindikasikan adanya bentukan yang menonjol dari permukaan tulang.
Craniomandibular Osteopathy (rahang singa)
• Secara spesifik lesi ditemukan pd anjing West Highland atau Scotish terrier.
• Lesinya bersifat simetris bilateral disertai pmbtkn tl baru pd daerah mandibula, occipitalis, temporalis dan dilain tempat
• Penyakit ditemukan pada anjing umur 1 – 7 bln dan dpt menghilang stl bbp waktu kemudian.
• Hewan penderita kesulitan dan kesakitan saat mengunyah dan otot kepala dapat atropi.
Osteochondromas (Penonjolan kartilago)
• Dapat ditemukan pd anjing, kucing dan kuda
• Pada kuda dan anjing lesinya bersifat genetik
• Lesinya menonjol dari permukaan tulang sebagai massa asing terletak berdekatan dgn lempeng pertumbuhan.
• Lesinya dapat ditemukan pada : tulang panjang, costae, vertebrae, scapula dan pelvis.
Tumor pada tulang
• Ossifying fibroma
• Fibrosarcoma
• Chondromas
• Chondrosarcoma
• Osteomas
• Osteosarcoma
• Mandibular osteosarcomas
Penyakit pada sendi
Sendi tulang (artikular) :
• Sebagai penghubung struktur rangka
• Dapat melakukan pergerakan
• Berfungsi sebagai bantalan
• Dilindungi oleh cairan sendi tulang (sinovial)
• Menghubungkan dua ujung tulang yg diikat oleh suatu kapsul dan ligamen.
• Permukaan dalam kapsul dilapisi membran sinovial
• Ujung tulang dilapisi oleh artikular kartilago.
• Ruang sendi mengandung cairan sinovial dan ditemukan fibrokartilago di beberapa tempat.
• Cairan sinovial bekerja pd koefisien friksi rendah dan mampu melumaskan dirinya sendiri.
• Cairan sinovial adalah suatu protein, jernih, tidak berwarna dan kental.
Ciri kartilago artikular :
- Berwarna putih sampai biru
- Permukaannya halus
- Berminyak
- Tebal pada yang muda
- Tipis dan berwarna kuning pada yang tua.
Kehilangan proteoglikan (bahan remodeling) menyebabkan :
• Terganggunya lubrikasi
• Rusaknya serat kolagen
• Serat kolagen memadat dan meruncing (fibrilasi)
• Fibrilasi yg menyebabkan hilangnya kartilago artikular menyebabkan permukaan tulang subchondralis terlihat padat, mengkilap dan keras (eburnasi).
Hip displasia
• Dapat ditemukan pada anjing dan sapi
• Bersifat genetik
• Penykit baru terlihat setelah berumur satu thn
• Lesinya terdiri dari :
– Erosi pd kartilago artikular
– Malformasi pd permukaan artikular
– Pembentukan artikular osteophaty
– Eburnasi.
Lesi akibat radang
• Artritis ( peradangan pada struktur artikular).
• Ditandai oleh adanya sel radang pada membran sinovial.
• Dibedakan berdasarkan atas : Penyebab, durasi, sifat eksudat : serus, purulen, fibrinus dan limfoplasmasitik.
• Sinovitis: peradangan terbatas pd cairan sinovial.
Artritis dapat menjadi hal yang sangat serius akibat :
• Adanya rasa sakit yang amat sangat
• Cacad permanen
• Kelumpuhan
|
Tidak ada komentar:
Posting Komentar